• Latest
  • Trending
  • All
Rico Waas Tegaskan Pentingnya Literasi Digital dalam Transformasi Pendidikan

Rico Waas Tegaskan Pentingnya Literasi Digital dalam Transformasi Pendidikan

20 November 2025
Brimob Polda Sumut dan BNN Gerebek Kampung Narkoba di Percut Sei Tuan

Brimob Polda Sumut dan BNN Gerebek Kampung Narkoba di Percut Sei Tuan

22 Januari 2026
Sejak Era Ikbal hingga Yos, Kejari Madina Tak Kunjung Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi Smart Village

Sejak Era Ikbal hingga Yos, Kejari Madina Tak Kunjung Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi Smart Village

22 Januari 2026
Hampir Dua Tahun, Laporan Mantan Polisi di Polda Sumut Tak Kunjung Diproses

Hampir Dua Tahun, Laporan Mantan Polisi di Polda Sumut Tak Kunjung Diproses

22 Januari 2026
Karutan Labuhan Deli Bantah Isu Jual Beli Kamar di Rutan

Karutan Labuhan Deli Bantah Isu Jual Beli Kamar di Rutan

22 Januari 2026
Hadiri Pelantikan DPD SPMI, Wakapolres Karo: Jadilah Mitra Strategis Kamtibmas

Hadiri Pelantikan DPD SPMI, Wakapolres Karo: Jadilah Mitra Strategis Kamtibmas

22 Januari 2026
Wanita Menyamar Jadi Pelayat, Curi Uang Duka di Rumah Korban Kecelakaan KA

Wanita Menyamar Jadi Pelayat, Curi Uang Duka di Rumah Korban Kecelakaan KA

22 Januari 2026
Pulang dari Pesta, 8 Orang Penumpang Avanza Tewas, Ini Identitasnya

Pulang dari Pesta, 8 Orang Penumpang Avanza Tewas, Ini Identitasnya

22 Januari 2026
Rico Waas Serahkan SPPT PBB 2026 Lebih Awal, Siapkan Anggaran Pembangunan Kota Medan

Rico Waas Serahkan SPPT PBB 2026 Lebih Awal, Siapkan Anggaran Pembangunan Kota Medan

22 Januari 2026
Rico Waas Apresiasi Bapenda, Optimistis Target PAD Medan 2026 Tercapai

Rico Waas Apresiasi Bapenda, Optimistis Target PAD Medan 2026 Tercapai

22 Januari 2026
Syahdin Setia Budi Pane Pimpin Disnaker Deli Serdang

Syahdin Setia Budi Pane Pimpin Disnaker Deli Serdang

22 Januari 2026
Bupati Padang Lawas Hadiri Tradisi Penyambutan Bintara Remaja Polri di Mapolres Padang Lawas

Silaturahmi, Kasat Lama dan Kasat Baru Satresnarkoba Polres Palas Sekaligus Kenal Pamit

22 Januari 2026
Bupati Padang Lawas Hadiri Tradisi Penyambutan Bintara Remaja Polri di Mapolres Padang Lawas

Bupati Padang Lawas Hadiri Tradisi Penyambutan Bintara Remaja Polri di Mapolres Padang Lawas

22 Januari 2026
Kamis, Januari 22, 2026
  • Login
HarianStar.com
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
HarianStar.com
No Result
View All Result
Home PENDIDIKAN

Rico Waas Tegaskan Pentingnya Literasi Digital dalam Transformasi Pendidikan

by Admin
20 November 2025
in PENDIDIKAN
Rico Waas Tegaskan Pentingnya Literasi Digital dalam Transformasi Pendidikan
FacebookWhatsappTelegram

MEDAN (HARIANSTAR.COM) – Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menegaskan pentingnya literasi digital sebagai bagian dari transformasi pendidikan di era modern.

Penegasan itu ia sampaikan saat meluncurkan Gerakan Literasi Digital Yayasan Parulian sekaligus menyerahkan secara simbolis bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) kepada siswa Sekolah Parulian. Acara tersebut turut dihadiri Anggota DPRD Medan Afif Abdillah, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Benny Sinomba Siregar, Kadis Kominfo Arrahmaan Pane, serta jajaran Yayasan Parulian.

Baca Juga

Tingkatkan Kualitas Budidaya Ikan, Mahasiswa UPER Rancang Teknologi Pakan Cerdas

Sosialisasi Visi Misi SMP Amalia Medan, Perkuat Sinergi Orang Tua dan Sekolah Wujudkan Pendidikan Berkualitas

Sekolah Orang Tua Hebat Desa Tanjung Anom Wisuda 30 Peserta, Cetak Orang Tua Tangguh

Rico Waas mengapresiasi Yayasan Parulian yang berdiri sejak 1987 dan konsisten mencerdaskan warga Kota Medan. Ia menilai keberadaan sekolah-sekolah Parulian tidak hanya mencetak generasi terdidik, tetapi juga membantu warga kurang mampu memperoleh akses pendidikan yang layak.

“Sejak 1987 Parulian ikut mencerdaskan kota ini. Ini kontribusi besar, apalagi dalam membantu masyarakat kurang mampu mendapatkan pendidikan,” ucapnya.

Ia kembali menegaskan bahwa literasi digital kini menjadi kebutuhan mendasar seiring perubahan pola pendidikan dan pesatnya penggunaan teknologi. Namun ia mengingatkan agar digitalisasi tidak disalahgunakan.

“Digital ini harus menjadi sesuatu yang positif. Jangan sampai kita terjatuh pada penyalahgunaan atau termakan hoaks,” tegasnya.

Wali Kota juga menyoroti meningkatnya peredaran konten berbasis Artificial Intelligence (AI), termasuk video manipulatif yang semakin sulit dibedakan dari fakta. Karena itu, edukasi digital harus melibatkan murid, guru, dan orang tua agar tercipta keluarga yang melek informasi.

Pemko Medan, lanjutnya, akan terus menggerakkan literasi digital hingga tingkat kecamatan dan kelurahan.

“Gerakan ini menjadi fondasi kuat bagi generasi muda dalam menghadapi tantangan teknologi yang berkembang cepat,” katanya.

Di akhir sambutan, Wali Kota membuka sesi kuis interaktif. Ia memanggil tiga siswa ke panggung dan memberi pertanyaan seputar wawasan Kota Medan, mulai dari jumlah kecamatan, kelurahan, hingga lingkungan. Ketiganya berhasil menjawab dengan benar, termasuk menyebutkan nama lengkap Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas. Jawaban tepat itu berbuah hadiah sepeda, disambut riuh peserta.

Sebelumnya, Ketua Yayasan Pendidikan Parulian, Sopar Siburian, menyampaikan bahwa enam sekolah Parulian di Medan tahun ini menerima 637 bantuan PIP melalui dukungan Anggota DPR RI Prananda Surya Paloh. Rinciannya SMA 122 siswa, SMK 123 siswa, SMP 246 siswa, dan SD 146 siswa.

Sopar mengapresiasi dukungan pemerintah dan berharap gerakan literasi digital mampu memperkuat kesiapan siswa menghadapi perubahan teknologi.

Post Views: 337
Tags: Literasi DigitalPendidikanRico WaasTransformasiYayasan Parulian
ShareSendShare
Admin

Admin

Baca Juga

Tingkatkan Kualitas Budidaya Ikan, Mahasiswa UPER Rancang Teknologi Pakan Cerdas
PENDIDIKAN

Tingkatkan Kualitas Budidaya Ikan, Mahasiswa UPER Rancang Teknologi Pakan Cerdas

13 Januari 2026
Sosialisasi Visi Misi SMP Amalia Medan, Perkuat Sinergi Orang Tua dan Sekolah Wujudkan Pendidikan Berkualitas
PENDIDIKAN

Sosialisasi Visi Misi SMP Amalia Medan, Perkuat Sinergi Orang Tua dan Sekolah Wujudkan Pendidikan Berkualitas

10 Januari 2026
Sekolah Orang Tua Hebat Desa Tanjung Anom Wisuda 30 Peserta, Cetak Orang Tua Tangguh
NUSANTARA

Sekolah Orang Tua Hebat Desa Tanjung Anom Wisuda 30 Peserta, Cetak Orang Tua Tangguh

23 Desember 2025
Rico Waas: Kepemimpinan adalah Tanggung Jawab dan Keteladanan
PENDIDIKAN

Rico Waas: Kepemimpinan adalah Tanggung Jawab dan Keteladanan

23 Desember 2025
Perkuat Sinergi Industri dan Akademisi, Patra Jasa Sepakati Kerja Sama Keberlanjutan Bersama Universitas Pertamina
PENDIDIKAN

Perkuat Sinergi Industri dan Akademisi, Patra Jasa Sepakati Kerja Sama Keberlanjutan Bersama Universitas Pertamina

22 Desember 2025
Pemkab Karo Tarik Mahasiswa KKN-T Universitas Sumatera Utara
PENDIDIKAN

Pemkab Karo Tarik Mahasiswa KKN-T Universitas Sumatera Utara

19 Desember 2025
Load More
HarianStar.com

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KONTAK
  • PEDOMAN SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • DISCLAIMER
  • TENTANG KAMI
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In